Kompetensi
Dasar 3.6. : Mengidentifikasi unsur ,keliling,dan luas dari lingkaran.
Indikator
:
-Menentukan
Rumus Keliling Lingkaran
-Menghitung
Keliling Lingkaran
-Menentukan Rumus Luas Lingkaran
-Menghitung Luas Lingkaran
Lingkaran, yaitu bangun datar yang terbentuk dari himpunan semua titik
persekitaran yang mengelilingi suatu titik asal dengan jarak yang sama. jarak
tersebut biasanya dinamakan r, atau radius, atau jari-jari. Sifat lingkaran
yaitu memiliki simetri lipat dan simetri putar yang tak terhingga jumlahnya.
Berikut ini gambar
lingkaran
Gambar lingkaran berjari-jari r
A. Rumus Menghitung Keliling Lingkaran
Rumus Mencari
Diameter Lingkaran
Contoh soal
Sebuah lingkaran memiliki panjang
diameter 35 cm. Tentukanlah:
a. panjang jari-jari,
b. keliling lingkaran.
Penyelesaian
Diketahui d= 35 cm
a. d= 2 .r maka 35 cm = 2.r
r= 35/2
r= 17,5
Jadi, panjang jari-jarinya adalah
17,5 cm.
b. K= π. d maka K=
22/7 × 35 cm
= 22 × 5 cm
= 110 cm
Jadi, keliling lingkaran tersebut adalah 110 cm.
B. Luas Lingkaran
Luas lingkaran merupakan luas daerah yang dibatasi oleh
keliling lingkaran. Coba kamu perhatikan gambar berikut.
Gambar daerah lingkaran
Daerah yang diarsir merupakan daerah lingkaran.
Sekarang, bagaimana menghitung luas sebuah
lingkaran? Luas lingkaran dapat dihitung menggunakan rumus umum luas lingkaran.
Perhatikan uraian berikut. Misalkan, diketahui sebuah lingkaran yang dibagi
menjadi 16 buah juring yang sama bentuk dan ukurannya. Kemudian, salah
satu juringnya dibagi dua lagi sama besar. Potongan-potongan tersebut
disusun sedemikian sehingga membentuk persegipanjang. Coba kamu amati
Gambar berikut ini.
Gambar Lingkaran dan Juring
Jika kamu amati
dengan teliti, susunan potongan-potongan juring tersebut menyerupai
persegipanjang dengan ukuran panjang mendekati setengah keliling lingkaran dan
lebar r sehingga luas bangun tersebut adalah
Jadi, luas daerah
lingkaran tersebut dinyatakan dengan rumus sebagai berikut
Dengan demikian, luas daerah lingkaran tersebut dapat
dirumuskan
Untuk lebih jelasnya, coba kamu perhatikan contoh-contoh
soal berikut.:
Contoh Soal
Sebuah lingkaran memiliki diameter 14 cm. Tentukan:
a. jari-jari lingkaran,
b. luas lingkaran.
Penyelesaian
Diketahui d = 14 cm.
a. Panjang jari-jari lingkaran adalah setengah kali
panjang diameternya.
d = 2.r maka r = 1/2 × d
= 1/2 × (14 cm)
= 7 cm Jadi, jari-jari lingkarn tersebut adalah 7 cm.
b. Untuk mencari luas lingkaran:
L= π.r2 maka:
L= 22/7.(7)2
L= 22/7.7 .
L= 22 .1 .7
L = 154
Jadi, luas lingkaran tersebut
adalah 154 cm2
Rumus
Menghitung Keliling, Luas dan Diameter
Lingkaran menjadi salah satu
referensi rumus dalam bidang datar untuk anda pelajari. Demikian sedikit
informasi dari saya semog dapat bermanfaat bagi anda semua yang telah
membacanya. Terima kasih.
UNTUK LEBIH JELAS LAGI LIHAT VIDEO PEMBELAJARAN BERIKUT.
sumber : youtube.com
SETELAH MEMPELAJARI MATERI DI ATAS. COBA CEK PEMAHAMANMU MELALUI KUIS BERIKUT.
Coba Diskusikan melalui mengisi kolom komentar:
Melalui rumusan keliling maupun luas lingkaran di atas. Bagaimana menentukan panjang jari-jari jika diketahui luas atau kelilingnya?
jika L= π.r2 bagaimana dengan mencari r = . . .
BalasHapusr=L/phi
BalasHapusAkar kuadrat L/phi
HapusSaya Najmi. Jika diketahui keliling disuruh mencari jari2 gimana ya??
BalasHapusPak Muis:
HapusBagus pertanyaannya
Misal keliling suatu lingkaran 156 cm, maka diameternya = 156/3,14 = 49,68 cm.
Jadi jari2 nya adalah 48,67/2 =24,84 cm